Siapa Kharisma Jati ? Ini Isi Komik Kharisma Jati yang Bikin Geger Dunia Komik Indonesia !



Kharisma Jati adalah komikus dari Yogyakarta. Pria yang pernah mengenyam pendidikan di SMA N 7 Yogyakarta ini dikenal lewat komik-komik radikal yang dibuatnya. Beberapa komik Kharisma Jati antara lain God You Must Be Joking (GYMBJ), Serangan Jantung, Anak Kos Dodol Dikomikin, Deviant Doctors, Cerebral Vortex, Bad Comic For Bad People (BCFBP), dan masih banyak lagi komik-komik Kharisma Jati yang berkolaborai dengan komikus lainnya.

via twitter @KoprofilJati
Belakangan ini Kharisma Jati banyak diperbincangkan, bahkan hari ini (Selasa, 01/11/2016) Kharisma Jati menjadi Trending Topic di Google. Sayangnya Kharisma Jati jadi topik panas di Google Trends bukan karena prestasi, tetapi karena perseteruannya dengan komikus lain, yakni Sheila Rooswitha Putri yang dikenal lewat komik Sheilasplayground.

Kharisma Jati yang komik-komiknya didominasi dengan komik-komik radikal seringkali menyinggung isu-isu tentang pembunuhan meliputi mutilasi, dan juga seks yang tak kalah horror meliputi sodomi, incest, pemerkosaan, penyiksaan, kekerasan seksual terhadap anak kecil, dan sebagainya.

via Sheila's Playground Facebook
Sedangkan Sheila Rooswitha Putri lewat komik Sheilasplayground membahas tentang kehidupan anak kecil, keceriaan, slice of life, dan keluarga.

Karakter komik yang saling bertentangan antara komik Kharisma Jati dan komik Sheila sepertinya telah memasuki babak baru. Pasalnya, seperi dilansir dari Rappler, beberapa hari yang lalu Kharisma Jati membuat komik asusila yang secara eksplisit menyerang Sheilasplayground. Komik Kharisma Jati yang menjadi kontroversial tersebut terdapat panel dimana ada tokoh perempuan (yang dianggap mirip tokoh Sheilasplayground) yang mengajak anaknya yang masih kecil untuk beradegan seksual dan direkam. Kemudian di panel yang paling terakhir, tampak karakter utama dari komik God You Must Be Joking (GYMBJ) yaitu Si Gigi Dua sedang menyaksikan video perempuan beradegan seksual dengan anaknya tadi kemudian Si Gigi Dua seakan mengatakan bahwa tokoh perempuan tersebut amoral (tidak bermoral).

via Twitter @KoprofilJati
Komik tersebut sudah dihapus dari media sosial Twitter milik Kharisma Jati di @KoprofilJati, namun sepertinya efeknya sudah mewabah dan sampai ke telinga komikus-komikus lainnya. Banyak komikus yang menyayangkan aksi Kharisma Jati yang entah disengaja maupun tidak telah menyerang Sheilasplayground. 

Beberapa komikus tanah air ikut angkat bicara dan hashtag #temennyaembu menjadi viral di Twitter, salah satu komikus yang mendukung Sheila adalah Sweta Kartika. Komikus yang makin dikenal lewat komik Nusantaranger ini mengatakan bahwa Kharisma Jati sudah melampaui batas. Komikus lainnya, yakni Aji Prasetyo baru-baru ini juga menuliskan pendapatnya tentang kasus komik Kharisma Jati ini, berikut statusnya, dilansir dari Facebook Aji Prasetyo :

Semoga ini postingan terakhirku tentang kasus komiknya Kharisma Jati.
Aku adalah salah satu orang yang tidak setuju dengan ide pemberangusan karya KJ, termasuk gagasan boikot yang disuarakan oleh beberapa penggiat dunia komik. Bagaimanapun juga KJ adalah komikus berbakat yang kaya ide. Aku tidak setuju dengan segala gagasan yang bisa memotong jalur rejeki anak istrinya. Biarkan dia tetap berkarya.

Tapi kita tidak bisa menutup mata bahwa tindakannya kali ini tidak bisa ditolerir. Komiknya menggambarkan adegan seksual pedopilia antara ibu dan anak, di mana sosok ibu ini sangat menjurus pada sosok nyata, yaitu kawan sesama komikus dengan anak lelakinya. Beberapa kawan di sosmed yang mempertanyakan kemarahanku, belakangan begitu lihat sendiri komiknya langsung meradang dan memaki sekuat tenaga. Ya, siapapun bakal marah kalau lihat komik itu. Sayangnya aku tidak bisa menunjukkan screenshoot komik itu, karena sudah berjanji tidak akan menyebarkannya.

Mirip dengan KJ, akupun komikus yang sering dapat musuh karena karya-karyaku. Bukuku pernah diboikot oleh ormas Islam yang tersinggung dengan covernya. Aku pernah mendapat surat terbuka di kompasiana yang isinya penuh kemarahan. Banner acaraku di jakarta pernah dirobek orang yang marah dengan gambarnya. Namaku masuk dalam daftar orang yang diwaspadai versi Kodim setempat karena terlalu sering mengkritik aparat dalam berbagai kasus pelanggaran HAM. Semua itu adalah resiko yang harus dihadapi oleh seniman yang berani kritis. Menurutku masih terlihat gagah lah kita yang dinyatakan musuh oleh wahabi, oleh kalangan 2D, oleh generasi pro orba, para loyalis pemodal, bahkan oleh pihak aparat yang korup.

..Tapi di mana gagahnya kamu saat dihujat banyak pihak karena komikmu dengan adegan kotornya menyerang psikis seorang ibu muda, masih teman seprofesi pula, dan gilanya lagi, cuma karena masalah personal?

KJ, kau public figur. Sadarilah itu dan segeralah dewasa –minimal demi kesehatan batin para fans beratmu. Sebagian ada yang membelamu mati-matian, ikutan jadi kekanakan. Maka saranku segera dewasalah. Dengan begitu sebagai sesama seniman kubela hakmu dalam berkarya dan bermata pencaharian.




Baca artikel lainnya juga yuk !






loading...

Artikel Terkait

Siapa Kharisma Jati ? Ini Isi Komik Kharisma Jati yang Bikin Geger Dunia Komik Indonesia !
4/ 5
Oleh

Berlangganan

Suka dengan artikel di atas? Silakan berlangganan gratis via email

1 komentar:

10 November 2016 at 19:02 delete

kemarin tmn tmn mahasiswa saya abis bahas mengenai beliau. dan memang benar sangat tidak di anjurkan (khususnya anak anak) untuk membaca komik ini. saya pun yang sudah cukup umur merasa komik ini tidak pantas dibaca oleh siapapun.

Reply
avatar

Cari Artikel