dampak rokok via buzzfeed |
Harga rokok mau naik, tapi masih wacana sih. Rencananya harga
rokok akan naik menjadi Rp. 50.000 per bungkus. Kenapa harga rokok dinaikkan salah
satu alasannya agar pemerintah bisa mengendalikan dan menekan konsumsi rokok. Ya,
tak bisa dipungkiri, kini banyak anak remaja atau anak sekolah bahkan anak
kecil yang merokok, entah dari membeli sendiri atau minta dari orang yang lebih
tua. Padahal rokok bisa membuat wajah seseorang kelihatan lebih tua dari usia
sebenarnya, bahkan British Medical Association menyebutkan bahwa orang yang
merokok maka wajahnya bisa lima kali lebih tua dari usianya yang sebenarnya.
Nah, ada eksperimen juga nih dari Buzzfeed,
mereka mau menunjukkan kira-kira bagaimana wajah tuanya orang-orang yang doyan
banget ngerokok. Dengan bantuan Dr. Hays dari Nicotine Dependence Center Mayo
Clinic dan juga dibantu make up artist,
mereka meminta tiga orang perokok aktif untuk ikut eksperimen ini.
Ini dia para sukarelawan yang ikut dalam eksperimen
Michael
sukarelawan via buzzfeed |
Michael berusia 28 tahun, dan dia merupakan perokok paling
aktif diantara tiga orang sukarelawan dalam eksperimen ini. Michael biasa
menghabiskan dua bungkus rokok per hari. Dia mengaku sudah sering berusaha
untuk berhenti merokok, tapi hal itu sangatlah sulit.
Meredith
sukarelawan via buzzfeed |
Meredith berusia 24 tahun, dia biasanya merokok tiga atau
empat batang rokok per hari, tapi bisa lebih banyak dari itu ketika Meredith mengonsumsi
alkohol. Dia berujar bahwa sering berupaya untuk berhenti merokok, tapi susah,
paling lama bisa tahan tidak merokok selama dua minggu, sehabis itu beli rokok
lagi deh.
Edd
sukarelawan via buzzfeed |
Nah kalau si Edd ini bisa dibilang social smoker, karena biasanya hanya merokok saat lagi kumpul sama
teman-temannya. Jadi ya kurang lebih Edd menghabiskan satu bungkus rokok
sebulan. Edd sebenarnya ingin sekali berhenti merokok tapi dia kurang motivasi,
dia ingin ada sesuatu hal yang bisa membuat dia yakin untuk memutuskan berhenti
merokok.
Sekarang giliran make up artist yang bekerja, dia merubah
tampilan wajah dari para sukarelawan yang merupakan perokok menjadi terlihat
lebih tua. Tentu saja hal ini dilakukan dengan arahan Dr. Hays sebagai
penasehat kesehatan yang tahu dampak negatif rokok pada seseorang.
rokok via buzzfeed |
Dampak terbesar dapat dilihat pada kulit, hal tersebut
terjadi karena asap rokok yang langsung mengenai kulit (wajah). Terlihat kerutan-kerutan
dan keriput di sekitar mulut dan bagian diantara bawah hidung dan bibir.
Lalu juga bisa membuat kulit wajah jadi kendur dan juga
pori-pori pada wajah menjadi lebih besar sehingga terlihat kusam. Tidak hanya
itu, perokok juga sangat berisiko mengalami gangguan kesehatan mulut dan gigi,
diantaranya gigi yang menguning dan kemudian ompong.
Michael sebelum dipermak
sebelum via buzzfeed |
Dari ketiga sukarelawan, Michael yang paling parah sebab dia
yang paling banyak merokok. Wajahnya sangat kelihatan jompo, keriputan di
mana-mana terutama di bagian sekitar mulut, giginya juga menjadi kuning sekali.
Michael sesudah dipermak
sesudah via buzzfeed |
Meredith sebelum dipermak
sebelum via buzzfeed |
Meredith yang biasa menghabiskan tiga hingga empat bahkan
lebih dalam sehari, perubahan wajahnya tidak terlalu parah dari Michael, tapi
tetap saja terlihat jelas ada keriput di sekitar mulutnya.
Meredith sesudah dipermak
sesudah via buzzfeed |
Edd sebelum dipermak
sebelum via buzzfeed |
Edd yang relatif lebih jarang merokok dari dua sukarelawan
yang lain, wajahnya tidak terlalu banyak berubah, tapi kerutan di sekitar mata,
pipi dan mulut cukup terlihat, karena dia kerap nongkrong bareng dengan
teman-temannya, dan hal tersebut berimbas pada gaya hidupnya yang kurang sehat.
Edd sesudah dipermak
setelah via buzzfeed |
Dr. Hays mengatakan, perubahan penampilan fisik akibat
merokok tidak bisa diukur secara tepat. Justru yang lebih parah bisa terjadi di
organ dalam perokok tersebut. Orang-orang perokok ketika berusia 60 tahun akan
seperti memiliki paru-paru orang yang berusia 80 tahun.
masih mau merokok ? via buzzfeed |
loading...
Harga Rokok Naik, Masih Mau Merokok ? Lihat Dulu Deh Perubahan Wajah Orang-Orang yang Menjadi Perokok Aktif Ini !
4/
5
Oleh
Nab